Tuesday, December 24, 2013

Review Short Movie : The Magic Box

Kali ini kita akan mereview sebuah short movie bertema sulap yang berjudul The Magic Box. Short movie ini diproduksi oleh Con Cam Production dan diproduseri oleh magician R. Paul Wilson.



Short movie ini bercerita tentang seorang ayah yang selalu menujukan sulap menghilangkan koin dengan kotak sulap kepada anaknya disetiap ulang tahun anaknya. Pada awalnya si anak begitu antusias dengan sulap sang ayah,tetapi semaikin dewasa si anak pun merasa bosan dengan sulap sang ayah. (seperti biasa akhirnya nggak ditulis takut spoiler wkwkwk >_<).


  



Sebuah short movie dengan cerita yang luar biasa mendalam, mengharukan, emosional, dan penuh makna tersirat yang wow (bingnug juga gimana gambarinnya :’) ). Cerita yang luar biasa menggambarkan kehangatan kasih orang tua yang disampaikan dengan sebuah permainan sulap sederhana yang akhirnya menjadi warisan yang tak ternilai :’). Cerita luar biasa ini juga berhasil dikemas dengan sentuhan sinematografi dan alunan musik yang sangat indah dan membuat emosi penonton mudah terbawa hanyut kedalam cerita.






Wow sebuah short movie luar biasa yang sangat direkomendasikan untuk ditonton, apalagi bersama orang-orang terkasih di libur Natal & Tahun Baru seperti sekarang ini :D.

Selamat Menonton :D.


THANKS.

No comments:

Post a Comment