Setelah sebelumnya kita pernah membahas film Rurouni Kenshin
: Meiji Kenkaku Romantan disini, kali ini kita akan membahas film lanjutannya
nih yaitu Rurouni Kenshin : Kyoto Taika Hen / Kyoto Inferno.
Setelah menonton film pertamanya, saya langsung melabelinya
sebagai film live action terbaik yang pernah saya tonton sejauh ini dan saya
langsung menunggu kelanjutannya. Dan setelah film lanjutannya keluar saya
langsung menyempatkan diri untuk menontonya di bioskop bersama teman-teman dari
komunitas Japan Freak UIN Jakarta (JFUIN). Nah sekeren dan seseru apa sih
filmnya ? langsung aja ini dia reviewnya :).
Sinopsis :
Kenshin Himura (diperankan oleh Takeru Sato) yang telah
meninggalkan masa lalunya sebagai seorang Batosai sang samurai pembantai,
memulai kehidupan barunya yang tenang. Namun di lain pihak muncul seorang
samurai yang menjadi suksesor Batosai yang bernama Makoto Shishio (Tatsuya
Fujiwara) yang memulai pergerakannya dari Kyoto untuk menguasai Jepang. Hanya
Kenshin yang dapat menghadapi Shishio dan membereskan kekacauan yang dibuat
olehnya. Kenshin pun tidak dapat menghindari takdirnya sebagai seorang samurai.
Kenapa sih harus nonton Film ini ?
- Pertama ceritanya, walaupun di film ini tidak banyak terdapat unsur drama, karena porsi action-nya yang lebih dominan, tetapi film ini berhasil menyampaikan cerita yang kompleks dan seru.
- Action. Yup selanjutnya adalah element action-nya. Seperti
yang telah saya katakan sebelumnya disini kita dapat melihat banyak sekali adgan
pertarungan-pertarungan seru, seperti saat pertarungan kecepatan Kenshin
melawan Seijuro Seta yang mematahkan sakabato, pertarungan Kenshin melawan
Sawagejo Cho dengan akhir yang epic, pertarungan ninja yang seru dan dramatis
antara Aoshi Shinomori melawan Okina / Kashiwazaki Nenji, sampai pertarunga
besar di Kyoto. Kita begitu dimanjakan dengan kerennya adegan sabetan-sabetan
katana dari para samurai. Didukung dengan sinematografi yang apik, menjadikan
adegan-adegan action dalam film ini menjadi begitu Keren dan Seru. Epic. Satu
hal lagi yang penting saat menyaksikan adegan action dalam film ini, pesan saya
adalah “Jangan lupa napas”. Karena serius man keren dan serunya bisa bikin lupa
caranya napas XD.
- Saat saya meanyakan pada teman saya tentang alasan kenapa sih orang-orang harus menonton film ini, dia menjawab “Backsound”. Dan ya backsound yang sangat pas dalam film ini berhasil menambah kesan dramatis di banyak adegan penting.
- Intensitas yang sangat baik. Pada bagian awal film kita akan langsung disuguhi adegan yang menegangkan saat Saito Hajime dan pasukanya menyerbu ke tempat Shishio. Sebuah adegan awal yang langsung seru dan menegangkan, langsung berhasil membangun antusiasme penonton dengan sangat baik. Dan dengan banyaknya adegan moment serupa sampai akhir, kita akan dibuat lupa dengan adanya kata “bosan”.
- Sanosuke Sagara (Munetaka Aoki). Dalam film keduanya ini kita akan melihat peralihan peran seorang sanosuke menjadi seorang “Joker”. Yup disini Sanosuke yang tidak banyak mendapatkan peran penting, justru dapat menonjol karena kekonyolan-kekonyolan kecil yang dibuatnya. Hal yang membuat seisi bioskop tertawa, seperti sebuah penyegar ditengah banyaknya adegan menegangkan.
- Untuk soundtrack film ini kembali menggunakan lagu dari One Ok Rock yang kali ini berjudul Mighty Long Fall. Sebuah musik keren yang membuat kita sulit untuk beranjak keluar meninggalkan bioskop saat mendengarnya di credit title. Sebuah Musik Keren untuk Film yang Keren.
- Sudah banyak sekali label yang deberikan untuk film ini, seperti “Film live action terbaik 2014”, “Film jepang wajib tonton 2014” dan masih banyak lagi. Dan yes saya setuju dengan label-label itu. Jadi tidak ada alasan lagi untuk melewatkan film yang satu ini.
- Setelah selesai menonton film ini, teman saya menayakan moment terbaik dalam film ini. Waktu itu saya tidak yakin untuk menjawabnya. Dan ternyata sampai sekarangpun saya masih tidak yakain untuk menentukan best moment dala film ini versi saya. Karena menurut saya moment terbaiknya adalah saat kalian dapat menonton film ini dari awal hingga akhir dengan antusiasme yang selalu berada di puncak. Thats my Best Moment :’).
Oke itu dia review film Rurouni Kenshin : Kyoto Inferno versi
Fuwa Fuwa Zone. Keren kan Fuwa Fuwa Zone bisa nulis review film yang masih
tayang di bioskop lagi XD. Nah jadi buat kalian yang penasaran, tontonlah flm
ini di bioskop mumpung masih tayang. Karena jika kalian menontonya di bioskop
selain kalian tidak melibatkan diri dalam pembajakan, kalian juga akan
mendapatkan feel yang berkali-kali lipat loh :).
Sekali lagi film ini “Sangat-sangat” saya rekomendasikan
untuk kalian tonton karena alasan-alasan yang sudah saya beberkan diatas.
Dan ohiya
film lanjutannya juga akan mengudara dalam waktu dekat loh. Jadi beruntunglah
kalian-kalian yang tidak sabar menunggu lanjutannya karena kalian hanya harus
menunggu satu bulan kedepan. Aaa can’t wait XD hahaha.
Nah buat kalian yang udah nonton bisa share juga nih pendapatnya tentang film ini dengan cara tinggalkan komentar di kolom komentar di bawah. Ya tinggalkan komentarnya ya biar pembaca yang lain juga bisa baca komentar kalian di bawah ^^.
Oke sampai disini saja pembahasan kita tentang film Rurouni Kenshin : Kyoto Inferno yang Keren dan Seru Banget :).
Selamat Mononton :).
THANKS.
gak terlalu suka nonton drama, tapi yang ini ane bela-belain ke blitz hehe.. kubal ke sini ya senpai biar tau event jepang terbaru di bandung. http://japbandung-asia.blogspot.com/
ReplyDeleteSama... Malah jarang nonton ke bioskop, tapi begitu ini keluar langsung bela-beain nonton ke blitz hahaha.
DeleteBtw thank you udah mampir dan ninggalin jejak di Fuwa Fuwa Zone ^^.
Barusan udah mampir ke blog nya juga :).
Sering2 mampir ke Fuwa Fuwa Zone ya ^^.
Sekali lag iThank you :).