Friday, August 8, 2014

Nostalgia Soundtrack Anime Tahun 90an bareng Eka Gustiwana & Nadya Rafika



Kalau kata orang “Masa SMA adalah masa-masa Terindah”, maka menurut saya “Masa Kecil adalah masa-masa paling Bahagia”.  Ya disitulah masa-masa dimana hidup hanya berisi kesenangan tanpa ada beban berarti. Dan sekarang masa-masa bahagia itu hanya meinggalkan kenangan dan kesenangan yang kita rindukan sekarang, karena kita sudah tidak dapat merasakannya lagi saat ini. Sayangnya, "generasi penikmat dunia tanpa batas" sekarang ini sudah hampir tidak dapat merasakan kesenangan-kesenangan seperti yang kita rasakan pada masa kecil kita sekitar tahun 90an sampai awal 2000an dulu.




Salah satu hal yang paling saya ridukan dari masa itu adalah “Minggu Pagi”. Ya suatu hari yang menuntut kita untuk bangun pagi, berlari dari tempat tidur, dan langsug memaku diri di depan tv untuk menikmati kartun / anime pagi yang tayang sepanjag pagi hingga siang hari.

Dan beberapa waktu yang lalu saya menemukan suatu hal yang sangat menarik yang mengingatkan saya pada masa-masa tersebut. Saya menemukan sebuah video Mashup Soundtrack Anime tahun 90an dari Eka Gustiwana (@EkaGustiwana) dan Nadya Rafika (@Nadya_Rafika).





Ya Menyenangkan menyasikan video mashup dari mereka yang membawakan soundtrack dari beberapa anime lawas, seperti Chibi Maruko Chan, P-Man, Hamtaro, Dr Slump (Arale), Sailor Moon, Saint Seiya, Inuyasha, Detective Conan, Kobo Chan, Sampai yang sekarang masih tayang Crayon Shinchan. Kangennya saat-saat soundtrack anime masih diterjemahkan ke bahasa Indonesia dan saat-saat menyanyikannya sepanjang hari :’).  

Sebuah mashup yang berhasil ditampilkan dengan aransemen dan komposisi musik yang apik, asik dan sangat keren oleh Eka Gustiwana dan vokal yang merdu dari Nadya Rafika, yang akhirnya berhasil membuat saya memutar video tersebut hingga berulang-ulang. Keren, Asik, dan Nostalgic :).

Kangennya :’).
Bersyukur kita yang sempat merasakan masa-masa bahagia itu :).
Dan buat yang belum sempat merasakan, semoga video tadi bisa membuat kalian setidaknya sedikit merasakan kebahagiaan seperti yang kita rasakan dulu :).

Oke sampai disini dulu nostalgia-nostalgia kita kali ini, setelah nulis ini sepertinya saya jadi terpikir untuk buat tulisan yang nostalgic macam ini lagi nih hahaha. Jadi sampai jumpa di artikel nostalgia selajutnya (semoga) ^^.

THANKS.                             

1 comment: