Thursday, February 5, 2015

SSOML #4 : Nonton Gadis-gadis Remaja Spesial Seitansai Hanna

Saat ini cuaca memang sedang tak menentu. Hujan terkadang terasa tak menyenangkan. Tetapi dalam sejarahnya, cuaca tidak pernah menjadi penghalang bagi para perindu. Dan langit selalu membukakan jalannya untuk kaum-kaum penebus rindu ini. Ya wota.



Prolognya nggak banget nih, gw kan bukan wota (gw menyebutnya wota-wotaan XD *apacoba).

Oke abaikan. Jadi di Short Story Of My Life kali ini saya akan menceritakan pengalaman Spiritual XD saya menonton pertunjukan theater Seishun Girls / Gadis-gadis Remaja oleh JKT48 Tim KIII spesial ulang tahun Jennifer Hanna.

Pada tanggal 26 Januari 2015 lalu salah seorang member JKT48 tim KIII kesayangan saya, Jennifer Hanna genap berusia 17 tahun dan pada tanggal 29 nya diadakan pertunjukan theater spesial ulang tahun Hanna.

Saya pun merasa sangat excited untuk menonton theaer JKT48 hari itu. Kenapa ? karena dalam kamus perwotaan saya, hari wajib teater itu setahun hanya ada 2, hanya hari ulangtahun Hanna & Melody (Mungkin kalo gw seorang muslim, itu kaya gw setahun cuma sholat 2 kali, pas Idul Fitri sama Idul Adha (Eh tapi kan gw emang muslim. Lah)).


Dan saya pun siap berangkat ke tempat sakral f(x) Sudirman.

Namun naas bagi saya hujan yang sedang tak diharapkan pun turun dengan lembut bak menghasut tuk tetap tinggal. Sisa-sisa tatapan nanarku pada butiran-butiran airnya membawaku pada alunan lagu Jekeiti, Impian ada ditengah peluh ~. Hujan badai kan ku tempuh ~ (Lah itu lagu siapa ngaco -_-).  

Namun seperti kata saya diawal tadi, langit selalu menghadirkan cerita yang indah untuk para perindu. Ya hujan pun berhenti sebelum semua harapan saya ikut hanyut bersama airnya ke muara comberan.   

Singkat cerita saya pun sampai. Sampai di tukang fotokopi, untuk ngprint ID Card gratis saya. Inilah sebuah moment yang selalu menjadi rintangan tersulit setiap saya ingin menonton theater. Kalian tahu kenapa ? Iya Malu bro. Bayangkan, ketika abang fotokopi menatap ID card begambar wajah lucu Hanna, sebuah tatapan sinis dan senyum aneh tergambar jelas di wajahnya. Mungkin si abang berpikir, oh ini jekate pat lapan itu ya, dih -_- eh tapi kok cantik ya, eh dia senyum ke gw. Si abang pun gesrek dan terlahir kembali sebagai seorang wota.

Singkatnya singkat cerita saya pun sampai di f(x) Sudirman dan langsung menukarkan verif saya dengan nomor bingo. Saya mendapat bingo nomor 6, yang kemudian menjadi bingo bala hari itu, ya standing area (lagi). Bagaikan sebuah kutukan, setiap kali menotnon theater seitansai, saya selalu mendapat posisi di standing area kamfret.


Overture !!!

Seishun Girls – Beach Sandal – Kimi ga Hoshi ni Narumade.
3 lagu pembuka setlist yang bagus dan dibawakan dengan menyenangkan. Di lagu pertama kita disuguhkan cerita tentang seorang gadis yang ingin jujur menjadi dirinya sendiri dan jujur melakukan apa yang benar-benar ia sukai tak peduli apa kata sekitarnya, live in the moment and enjoy it :). Lagu berikutnya Beach Sandal adalah lagu favorit saya dalam setlist ini, lagu tentang cinta searah dari JKT48 memang selalu menjadi lagu terbaik mereka :’). Selanjutnya ada lagu dengan makna terbaik dalam setlist ini, Kimi ga Hoshi ni Narumade yang membuat saya ingin mengatakan, I promise, i’ll be a star like you :).


Unit Song : Blue Rose – Kinjirareta Futari – Ame no Doubutsuen.
Secara pribadi saya sangat menyukai ketiga unit song dalam setlist ini. Mulai dari Blue Rose yang Keren (Yes, Blue Rose is Cool ~). Kemudian Kinjirareta Futari yang mungkin dianggap sebagai “lagu ngantuk” oleh beberapa orang, tetapi buat saya Kinjirareta Futari adalah sebuah lagu Syahdu yang sangat enak didengar (Apalagi yang bawain Viny :3). Terakhir ada lagu yang menjadi salah satu daya tarik utama setlist ini, Ame no Doubutsuen. Sangat menyenangkan menyaksikan penampilan para member dengan kostum binatang membawakan lagu dengan cerita yang lucu dan manis dalam Ame no Doubutsuen (Waktu nonton Ame no Doubutsuen nggak berhenti senyum deh, ehtapi sepanjang show juga nggak berhenti senyu sih :D. Btw Hanna Penguin Lucu Banget :3).  
  
Fushidara na Natsu – Don’t Disturb! – Virgin Love – Hizukehenkousen.
Selanjutnya dibagian ini ada Don’t Disturb yang merupakan salah satu lagu kesukaan saya, dan dengan nggak tahu dirinya dilagu ini saya malah ikut bernyanyi (Lagunya Enak Banget :D). Kemudian ada Hizukehenkousen yang mulai saya sukai setelah mendengar beberapa versi cover-nya (Ini juga lagunya Enak didengar).  

Boku no Uchiage Hanabi.
Saya selalu mengatakan bahwa lagu syahdu sebelum encore selalu menjadi salah satu lagu Terbaik yang saya sukai dari tiap setlist JKT48. Dan saya selalu menyukainya. Begitu pula di Boku no Uchiage Hanabi. Di sini semua member terlihat sangat cantik dalam balutan Yukata. Lagu tentang cinta bertepuk sebelah tangan di tengah festival ini Bagus deh, Bagus banget malah :’).


Encore : Yakusoku Yo – Kaze wa Fuiteiru (Bonus) – Korogaru Ishi ni Nare – Cinderella wa Damasarenai. 
Saya merasa sangat bersemangat saat meminta encore kali ini. Menyenangkan sekali meneriakkan encore tanpa henti sekuat tenaga bersama para wota fans lainnya malam itu :). Hanna!!! Tujuhbelas!!! Hanna!!! Tujuhbelas!!! 
Di lagu encore pertama ada Yakusoku Yo, sebuah lagu yang Bagus dan Asik yang berhasil membuat saya kembali ikut bernyanyi (masih beserta dengan nggak tahu dirinya). Kemudian ternyata ada lagu bonus hari itu (Beruntungnya ^^), single teranyar dari JKT48, Kaze wa Fuiteiru. Lagu Bagus nan Keren yang lebih keren waktu liat live performance-nya :). Selanjutnya ada lagu Korogaru ishi ni Nare, lagu Super Keren ini jadi semakin terasa keren saat seisi theater meneriakan chant yang sangat keras mengiringi lagu ini, Keren :). Kemudian lagu terakhir dalam setlist ini, Cinderella wa Damasarenai. Lagu ini memiliki koreografi yang sangat menarik dengan kibasan rok (Kibasan roknya itu loh, Beh) dan dance music flamenco nya. Sebuah lagu Asik dan Sempurna untuk menutup malam “menyenangkan” ini dengan senyum yang mengembang sepanjang malam :).


Surprise !!!
Surprise yang sebenarnya udah bukan surprise lagi XD. Di bagian ini seperti biasa diadakan sesi perayaan ulang tahun Hanna dengan tiup lilin dan ucapan selamat dari member lain. Dan yang selalu membuat saya menangis terharu dari sesi ini adalah pembacaan surat dari  member terdekat untuk member yang berulang tahun. Malam itu Yona yang sudah seperti kakak bagi Hanna membacakan surat untuk Hanna (Jadi sayang Kak Yona juga deh XD). Serius di sini mengharukan banget, di sini kita berhasil diajak merasakan sayangnya Yona kepada adiknya ini, begitu pula sebaliknya :’). (Hanna nya sih  nggak nangis, lah kitanya :’) ).

Terakhir.
Happy Birthday Hanna ^^.


Oke itu dia Short Story Of My Life kali ini :).
Saya selalu mengatakan bahwa menyaksikan Theater JKT48 tim KIII selalu terasa “Menyenangkan” dan serius kalian juga harus mencobanya. Malam itu tidak henti-hentinya senyum mengembang di pipi saya. Ya sekali lagi “Menyenangkan” :).  


Terima kasih sudah meluangkan waktu membaca Short Story Of My Life nggak penting kali ini, saya sangat menghargainya :’). Sekali lagi Terima Kasih :).

@rohadidavid
(Wota-wotaan).

THANKS. 

2 comments:

  1. Baru mampir udah suka sama tulisannya :)

    www.fikrimaulanaa.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih banyak ya :).
      Seneng banget ada yang suka sama tulisan absurd gini hahaha.
      Btw thank you udah mampir dan ninggalin jejak di Fuwa Fuwa Zone :).
      Tadi udah mampir juga dan baca tulisannya di www.fikrimaulanaa.com
      Sekali lagi thanks ya :).

      Delete